Talam Ubi

Talam Ubi

Bahan:
400 gr singkong parut
100 gr gula pasir
125 gr gula merah disisir halus
150 ml air
50 gr tepung terigu protein sedang
1 butir telur, kocok lepas
2 lembar daun pandan
1/4 sdt garam

Bahan topping:
60 gr tepung beras
15 gr tepung terigu protein sedang
15 gr tepung maizena
750 ml santan dari 1 butir kelapa
1/2 sdt garam

Cara membuat:
* rebus gula merah, gula pasir, air dan daun pandan sampai larut, saring dan dinginkan.
* campurkan dengan semua bahan, aduk rata.
* tuangkan ke loyang ukuran 20x20x4 cm yang dialasi plastik/daun pisang dan diolesi minyak.
* kukus maksimal 15 menit sampai setengah matang, jangan terlalu lama supaya topping bisa menempel sempurna.
* tuangkan adonan topping.
* topping: aduk rata bahan topping, masak sampai kental dengan api kecil.
* tuang ke atas lapisan tadi, kukus lagi 15 menit sampai matang.
* dinginkan, potong-potong dan sajikan.

Komentar

Postingan Populer